Saya meyakini, bahwa uang bukan masalah materi, melainken masalah mental. Ini terlihat ketika ada beberapa orang yang minta bantuan keuangan dan saya bantu, banyak diantara mereka yang malah ketagihan minta bantuan lagi.
Uniknya (lebih tepatnya menyedihken) kalau ga dibantu mereka akan bilang saya pelit, udah ga setia kawan, dan berbagai drama lain yang ga hanya dikonsumsi dirinya sendiri, tapi juga disebarkan ke orang-orang lain.
Makanya kalo ada temen yang pinjem, dan saya lagi ga mau minjemin, mending jujur “Saya ada uang, tapi bukan buat dipinjamkan”
Kalo ngambek, berarti bukan teman yang pantas dipertahanken. Tapi kalau dia menerimanya dan tetap menjaga hubungan baik, saya yang akan mempertahanken relasi dengannya.